Resep bolu mekar
Bagi Anda yang suka dengan kue tradisional atau kue yang biasa dijual di pasar, maka kue bolu adalah pilihan Anda. Jika hari ini Anda ingin membuatnya karena akan ada acara di rumah baik itu arisan, acara keluarga atau acara lainnya, Anda bisa membuat kue bolu sendiri di rumah. Untuk membantu anda membuat kue bolu mekar yang cantik, pada resep kali ini kami akan menyakijan Resep bolu mekar.
Berikut ini adalah Resep bolu mekar yang bisa Anda coba buat sendiri di rumah dengan cara yang mudah dan praktis.
Resep bolu mekar
Resep Bolu mekar coklat
Bahan-bahan :
- 1 kuning telur
- 100 gram gula pasir
- 90 ml air
- 100 gram terigu
- 1/2 sdt sp
- 1/4 sdt baking powder
- 15 gram coklat bubuk
- Vanili
- Papercup
Langkah membuatnya :
- Pertama Anda lakukan adalah dengan memixer telur, gula pasir, vanili dan air sekitar 3 menitan sampai kental, setelah itu masukkan sp mixer dengan kecepatan tinggi sampai adonan mngembang ringan.
- Langkah kedua Anda memasukkan campuran terigu coklat bubuk dan baking powder bertahap, 3x tuang smbil dimixer dengan kecepatan sedang.
- Langkah ketiga Anda memanaskan kukusan dengan api besar sampai uapnya banyak.
- Kemudian Anda menuang adonan ke dalam papercup atau alfoil sampi hampir penuh supaya mekarnya maksimal.
- Terakhir Anda mengkukus selama 15 menit, jangan dibuka-buka, setelah api mati biarkan tertutup selama 5 menitan supaya tidak menciut.
Resep Bolu Pisang Mekar dan Praktis
Bahan-bahan :
- 15 cetakan kecil
- 9 sdm Tepung terigu
- 200 gr (2 buah) Pisang ambon matang
- 1 sacht Susu kental manis putih
- 7 sdm Gula pasir
- 80 ml Minyak goreng
- 1 bks (80 ml) Santan kara
- 1/2 sdt Baking powder
- 1/2 bks Vanili
- Secukupnya Meses coklat atau kismis
- 1/2 sdt Soda kue
Langkah membuatnya :
- Pertama Anda harus menyiapkan bahannya.
- Setelah itu Anda ambil Tepung terigu, baking powder dan soda diayak. Agar hasilnya nanti tidak bergerindil.
- Setelah itu masukan baking powder dan Soda kue.
- Kemudian diayak, lalu sisihkan.
- Setelah itu, Anda haluskan pisang ambon lalu tambahkan gula pasir dan susu kental manis putih. Lalu aduk-aduk sampai tercampur rata dan sisihkan.
- Langkah selanjutnya, Anda harus mencampur semua bahan yang ada menjadi satu. (Terigu yang telah dicampur, pisang yang telah dicampur, santan kara, minyak goreng, vanili).
- Setelah semua bahan yang telah dicampur rata, Anda siapkan cetakan. Alasi cetakan dengan kertas. Lalu Anda menuang adonan sampai 3/4 cetakan.
- Langkah selanjutnya Anda menaburi kismis atau meses diatasnya.
- Kemudian Anda memanaskan panci kukusan, dan masukkan adonan.
- Lalu Anda tutup panci dengan dialasi menggunakan kain atau serbet. Lalu Anda kukus selama kurang lebih 15 menit.
- Terakhir bolu siap untuk diangkat dan disajikan.
Artikel Lainnya:
- Resep kue bolu pisang
- Resep kue bolu coklat
- Resep kue bolu kukus
- Resep bolu pisang panggang lembut
- Resep kue pisang
- Resep bolu kukus tanpa soda
- Resep kue bolu pandan
- Resep bolu kukus santan pelangi
- Resep kue bolu
- Resep kue karamel
- Resep kue cubit ncc
- Resep kue pisang coklat
- Resep buat bolu
- Resep bolu pelangi
- Resep bolu lembut dan mengembang
- Resep kue sarang semut
- Resep kue balok
- Resep brownies panggang coklat
- Resep kue cubit
- Resep brownis kukus Amanda
- Resep kue biji ketapang
- Resep kue mangkok tepung beras
- Resep kue leker
- Resep kue karamel kukus
- Resep kue bolu panggang
- Resep kue mangkok
- Resep kue tanpa oven
- Resep kue cubit enak
- Resep kue brownies
- Resep kue putih telur