Resep Sayur Lontong
Siapa yang suka makan dengan lontong? Jika anda yang suka makan dengan lontong, tentunya naggih terus yah, apabila anda ingin makan lontong yang banyak tanpa membeli, anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Cara membuatnya juga mudah teman teman, bahan bahan yang di butuhkan juga mudah untuk di dapatkan, anda bisa membelinya di pasar, toko tradisonal, atau supermarket. Jika anda penasaran gimana cara membuat lontong yang mudah, anda bisa menyimak penjelasan saya berikut ini.
Resep Sayur Lontong
Bahan bahan yang di perlukan :
- Lontong 7 buah
- Telur ayam rebus 7 butir
- Labu siam 300 gram di poton dengan bentuk memanjang
- Daun salam 3 lembar
- Serai 4 batang
- Lengkuas 1 ruas jari
- Minyak goreng 3 sendok makan
- Santan 2.500 ml
- Garam 4 sendok teh
- Gula pasir ΒΌ sendok teh
Bahan yang harus di haluskan :
- Cabai merah 4 buah
- Bawang merah 9 siung
- Bawang putih 3 siung
- Kemiri 3 butir
Cara membuat sayur lontong :
- Bahan yang sudah di haluskan di tumis terlebih dahulu, dan tambahkan lengkuas, daun salam dan serai, tunggu hingga terciu aroma yang harum
- Labu siam di masukkan ke dalm tumisan, dan masak hingga layu
- Tambahkan santan, gula, dan garam, kemudian di aduk aduk hingga rata dan matang
- Jika sudah matang, kemudian di angka
- Siapkan wadah, masukkan sayur ke dalam wadah
- Lontong di potong potong, kemudian masukkan ke dalam sayur
- Tambahkan telor rebus yang sudah di potong menjadi dua
- Sayur lontong siap untuk di sajikan
Sekian yang bisa saya jelaskan, semoga bermnafaat untuk anda, apabila anda yang bosan makan dengan nasi terus, anda bisa mencobanya dengan lontong, lontong ini hampir sama dengan nasi, namun lontong memiliki bentuk dan cara pengolah yang berbeda, selamat untuk mencoba, semoga berhasil.
Artikel Lainnya:
- None Found